Istananews.com, Tanjungbalai – Kegiatan Minggu Kasih merupakan program prioritas Kapolri sebagai upaya untuk mempererat silaturahmi dengan masyarakat, melaksanakan sosialisasi ataupun diskusi guna mengetahui situasi masyarakat dan merespon persoalan-persoalan yang ada ditengah masyarakat.

Dalam kesempatan ini, personil Polsek Sei Tualang Raso Jajaran Polda Sumatera Utara melaksanakan kegiatan silahturahmi bersama jemaat Gereja HKBP Pasar Baru Resort Persatuan, Jalan D.I Panjaitan, Kelurahan Pasar Baru, Kecamatan Sei Tualang Raso, Kota Tanjung Balai, Minggu (25/08/2024) pagi.

Giat Minggu Kasih” tersebut Kapolsek Sei Tualang Raso IPTU Hendra A. Karo-Karo. S.H., M.H. didampingi AIPDA M. Imran (Ba Unit Reskrim STR) dan AIPDA Candra M. Hutagalung, S.H. (Bhabinkamtibmas Kelurahan Pasar Baru) serta dihadiri ratusan orang jemaat, memberikan arahan kamtibmas kepada jemaat, dengan tujuan untuk mengantisipasi potensi gangguan kamtibmas yang dapat menimbulkan konflik sosial.

Selain itu, orang nomor satu di Polsek Sei Tualang Raso itu juga menghimbau tentang maraknya tindak pidana penipuan online atau yang saat ini disebut (Pelodes) agar tidak gampang tertipu harus di waspadai. Beliau juga berharap kepada Orang Tua agar menjaga/perhatian penuh anak-anaknya supaya tidak terpengaruh oleh kenakalan remaja saat ini.

Baca Juga  Kegiatan Sambang "Pojok Pemilu" Untuk Sukseskan Pemilu 2024 Dengan Sejuk Dan Damai

Kapolsek Sei Tualang Raso juga menghimbau Jemaat agar menjadi Polisi bagi diri sendiri dan juga dapat menjaga keamanan lingkungan tempat tinggalnya, sebelum bepergian meninggalkan rumah ataupun sebelum tidur memeriksa untuk mengunci pintu rumah dengan baik.

“Kegiatan ini rutin dilakukan setiap hari Minggu, guna menjaga keamanan dan ketertiban serta menjaga kepercayaan publik terhadap Polri, serta pentingnya peran tokoh-tokoh agama merawat, menjaga toleransi antar umat beragama dan memberikan siraman rohani kepada para jemaat,” Ungkap IPTU Hendra A. Karo-Karo. S.H., M.H.

“Harapan kami masyarakat dapat menjaga keamanan dan ketertiban serta mendukung pihak Kepolisian dalam menjaga toleransi umat beragama di Negara Kesatuan Republik Indonesia. Semoga menjadi berkat,” Tutupnya.

Hadirnya program ini telah memberikan rasa aman dan nyaman bagi umat Kristiani yang sedang menjalankan ibadah di hari minggu dengan khidmat dan penuh suka cita serta menjadi wadah dalam menyampaikan himbauan dan pesan–pesan Kamtibmas kepada masyarakat.

Sebagai bentuk kepedulian, Kapolsek Sei Tualang Raso memberikan bantuan 2 (dua) unit kipas angin yang menunjukkan bahwa Polri senantiasa hadir untuk melayani, mengayomi dan membantu setiap lapisan masyarakat.

Baca Juga  Sholat Subuh Berkeliling, Polres Tanjung Balai Ajak Masyarakat Jaga Kamtibmas

Pantaun dilapangan, kegiatan Minggu Kasih ini terlaksana dalam situasi aman dan kondusif, serta jemaat sangat senang dan berterima kasih atas giat tersebut.